Tanggal: 9/08/2020 03:43:00 PM

ALASAN KENAPA TOYOTA AVANZA MENJADI PILIHAN

HALLO SAHABAT TAPIS! Kali ini kami akan mengulas kenapa sih orang-orang itu banyak yang menggunakan mobil avanza bahkan mobil ini sampai dibilang mobil sejuta umat? nah, kalian harus baca sampai habis ya di artikel ini sahabat tapis akan memberi tahu kenapa masyarakat lebih dominan menyukai mobil avanza.

Wijaya Tapis Rental, Lampung - Toyota merupakan salah satu produsen dari Jepang yang paling digemari di Indonesia. maka tidak heran Toyota disebut sebagai mobil sejuta umat. Terlebih lagi Toyota Avanza yang merupakan jenis mobil yang paling laris di Indonesia. Bahkan Anda tentu bisa menjumpai merk mobil yang satu ini di berbagai pelosok Indonesia.

Lantas mengapa banyak orang yang tertarik memilih Toyota Avanza dan membeli mobil yang satu ini? Mengingat banyak jenis merek mobil lainnya yang tentu memiliki spesifikasi yang berbeda – beda. Mungkin jika ditanya satu per satu akan banyak sekali alasan yang muncul.

Kenapa Avanza masih jadi mobil yang direkomendasikan untuk dimiliki ditengah-tengah banyaknya produk pesaing? Berikut kami beri beberapa alasan kenapa Anda harus membeli Avanza. Jaringan Terluas dan Jaminan Suku CadangAvanza sudah ada di Indonesia sejak 2003 dan terjual lebih dari 1,2 juta unit sampai saat ini. Salah satu alasannya, karena jaringan showroom dan bengkel resmi mobil ini yang terbanyak di Indonesia. Misal di salah satu pelosok desa di Indonesia, ada seorang tuan tanah yang baru saja menjual tanahnya dan hendak membeli sebuah mobil yang bisa dipakai bepergian bersama seluruh anggota keluarganya.

Kebetulan satu-satunya showroom yang ada atau yang terdekat dari rumahnya adalah Toyota. Tak ada pilihan lain, satu lagi Avanza terbeli. Alasan terbesar kenapa Avanza kami rekomendasikan untuk dimiliki karena, Toyota sebagai brand pemilik Avanza memiliki jaringan terluas di Indonesia. Tercatat, jaringan penjualan dan layanan servis Toyota tersebar hingga ke kota-kota kecil di seluruh Indoesia.

Bahkan tercatat, Toyota kini memiliki lebih dari 300 dealer di seluruh Indonesia. Untuk suku cadangnya pun terbilang mudah ditemui. Masalah harganya juga bisa dibandingkan dengan produk kompetitor seperti Honda Mobilio dkk. Tidak hanya di dealer resmi, di bengkel pinggir jalan kita juga dapat dengan mudah menemukan suku cadang Toyota Avanza.

Reputasi Yang Dimilikinya Toyota Avanza sendiri dikenal sebagai mobil yang tidak rewel. Hal tersebut dikarenakan merk mobil ini tidak mudah mogok atau bahkan rusak. Tidak hanya itu saja, mobil Avanza juga mampu melewati berbagai jenis tipe jalanan yang ada di Indonesia, baik tanjakan, turunan atau bahkan berlumpur sekalipun. Selain itu, Avanza juga dikenal irit. Banyak dari pelanggan setia Avanza yang sudah nyaman dan percaya pada merk mobil yang satu ini. Maka tidak heran, jika peminatnya akan semakin bertambah.

Testimoni lebih dari 1,2 juta penggunanya, tak bisa disaingi kompetitor manapun. Lebih dari 14 tahun konsumen Indonesia menaruh kepercayaan pada mobil ini. Maka tak banyak keraguan ketika seseorang hendak memilikinya. Karena tetangganya, saudaranya, atau kaluarganya sendiri, mungkin pernah memberikan testimoni yang baik tentang Avanza yang mereka miliki.

Harga Jual Kembali Harga jual kembali mobil ini sangat stabil. Konsumen sudah bisa memperkirakan berapa harga jual kembali Avanza, karena usia produksinya yang sudah sangat panjang. Berbeda, misalnya, dengan kompetitor barunya yang belum ada mobil bekasnya. Atau harga bekas mobil kompetitor jauh lebih rendah dibanding harga bekas Avanza. Menjualnya kembali pun tidak sulit. Bila terpaksa, asal rela melepas sedikit lebih murah dari seharusnya, banyak showroom pedagang mobil bekas yang langsung siap membeli.

Tidak seperti kebanyak mobil yang lainnya, Toyota Avanza memiliki harga jual yang cukup stabil. Bahkan para konsumennya bisa memperkirakan berapa harga jual dari mobil Avanza itu sendiri. Berbeda dengan para pesaingnya memiliki harga jual yang sangat rendah walaupun usia produksinya masih sangat pendek. Bahkan bagi Anda yang ingin menjualnya kembali tidak akan sangat sulit. Hanya sedikit menurunkan harga dari pasaran akan banyak pedangan mobil bekas yang langsung tertarik dan siap untuk membeli.

Banyak Pilihan Tipe Di segmennya, saat ini hanya Avanza dan Daihatsu Xenia yang menawarkan dua pilihan mesin dan dua pilihan transmisi. Dulu ada Nissan Grand Livina yang menyediakan dua pilihan mesin yaitu 1.5 liter dan 1.8 liter. Tapi kini Nissan Grand Livina 1.8 liter sudah tak diproduksi. Sekarang ada Suzuki yang juga menawarkan pilihan mesin diesel mild-hybrid di samping mesin bensin 1.4 liter. Tapi Suzuki Ertiga Diesel hanya tersedia tipe manual saja.

Saat ini, Avanza dijual dalam dua pilihan mesin : 1.3 liter dan 1.5 liter. Keduanya tersedia dalam pilihan transmisi manual 5-speed dan transmisi otomatis 4-speed. Untuk tipe 1.5 liter otomatis Avanza menamai mobil ini dengan sebutan Avanza Veloz. Tipe Veloz memiliki sejumlah pembeda baik pada bagian eksterior maupun fitur yang dimilikinya dibanding Avanza. Avanza Veloz juga tersedia dalam pilihan mesin 1.3 liter. Veloz juga menyediakan pilihan transmisi manual 5-speed. Avanza sendiri dijual dalam varian E dan G. Total terdapat 9 tipe berbeda yang bisa dipilih konsumen dalam membeli Avanza.

Ruang Lapang dan Fitur Lengkap Avanza memiliki dimensi yang terbilang ideal sebagai mobil keluarga. Secara ukuran, mobil ini memiliki panjang 4.190 mm, lebar 1.660 mm dan tinggi 2.655 mm. Sementara untuk wheelbase 2.655. Mobil yang memiliki tiga baris ini mampu menampung tujuh orang dewasa didalamnya. Bahkan, untuk duduk dibangku baris ketiga pun terbilang cukup lapang. Ditambah, masih ada ruang bagasi di belakang yang mampu menaruh barang dengan ukuran cukup besar.

Sedangkan untuk fitur yang tersedia, Toyota Avanza terbilang lengkap. Bahkan, untuk varian terendah sekalipun mobil ini sudah memiliki fitur dual SRS Airbags dan rem ABS. Toyota juga memberikan 7 sabuk pengaman 3 titik di setiap kursi, ditambah fitur pengait kursi bayi (ISOFIX). Hal ini yang jadi nilai tambah bagi Toyota Avanza. Fitur Keselamatan Harga Avanza memang bukan yang paling murah di kelasnya. Tapi Avanza, boleh berbangga hati memiliki fitur keselamatan yang lengkap. Hingga varian termurahnya sekalipun, Avanza sudah melengkapi dirinya dengan dual SRS Airbags dan rem ABS. Toyota menyediakan 7 sabuk pengaman 3 titik untuk ketujuh penumpangnya. Tersedia juga fitur pengait kursi bayi (ISOFIX) di seluruh tipe.

Nah itu saja ulasan dari Wijaya Tapis Rental, semoga apa yang dibaca oleh Sahabat Tapis dapat memberikan refrensi untuk kalian memilih mobil yang cocok untuk diri kalian. Jika, kalian berkunjung ke Lampung atau dari Lampung ingin berkunjung kedaerah lain kami sangat menyarankan mengunakan jasa rental kami yang banyak menyediakan berbagai tipe mobil dan juga driver yang sangat memahami medan jalan yang ada didalam Lampung serta keramahan dari driver kami yang sangat kami utamakan untuk melayani perjalanan kalian kemana pun.

Bagaimana cara memesan layanan kami? Untuk memesan rental mobil Tapis Wijaya di Lampung, misalnya, seminggu yang akan datang, adalah lebih bagus bila melakukan reservasi melalui Booking Online. Dengan data reservasi yang masuk tersebut, kami lebih memiliki banyak waktu untuk persiapan matang melayani anda.Sedangkan untuk kondisi urgen, dapat secara langsung memesan via Nomor Telepon atau WhatsApp di Nomor: 0822-8641-5141. Nomor WhatsApp tersebut merupakan nomor resmi Tapis Wijaya Rental Mobil Lampung.

Urusan Mobil Rental, Serahkan pada Tapis Wijaya Rental Mobil Lampung

Butuh mobil rental? Hubungi Tapis Wijaya, kami Terbaik dan Terpercaya karena kami peduli, dan dapatkan harga terbik dari kami.

Salam Hangat,
Manajemen & Segenap Crew
Tapis Wijaya Bandar Lampung.
#rental mobil di lampung